Kamis, 15 Maret 2012

Mau Tampil Percaya Diri ? Ini solusi nya

Seringkali kita menghadiri acara atau bertemu dengan rekan-rekan kita didalam aktivitas kita sehari-hari. Nah saya punya tips - tips membiasakan diri agar kita selalu berpenampilan percaya diri kapanpun dan dimanapun kita berada. Cekibrot teman-teman !!!!!!!!!!!

Berubahlah dengan waktu yg tepat

Carilah kenalan, teman, relasi, dan sahabat. 

Cintailah orang lain seperti kita mencintai diri kita sendiri

Hargai dan nikmatilah alam ini juga tak lupa hargai orang lain

Menjaga tingkah laku, ada baiknya kita banyak mendengarkan dan berfikir daripada berbicara, 
kecuali bila waktu nya untuk berbicara. Dengan menjaga perkataan maupun tingkah laku, berarti setengah dari pertempuran hidup telah kita menangkan. 

Jangan kekanak-kanakan, kedewasaan seseorang antara lain dari sikap, tutur kata, dan cara nya dalam mengambil keputusan.

Jangan mencari kesalahan orang lain. Hidup kita terlalu singkat untuk melakukan hal ini.

Jangan rendah diri, ataupun merendahkan orang lain, baik meremehkan seseorang. Walaupun seseorang itu terlihat lemah, karena bisa jadi seseorang itu memang menginginkan kesederhanaan.

Jangan sombong, Kesombongan menandakan kekosongan, ketamakan.

Kembangkanlah minat dan bakat yg terpendam dalam diri kita. Meskipun itu tidak dalam segala hal, namun ada bagus nya jika kita mengembangkan satu bidang.

Selalu berbaikan kepada orang lain, jangan pernah merasa dendam kepada orang lain, Bahkan kepada mereka yg pernah menyakiti kita sekalipun.Biarkan kita difitnah, karena Allah akan meninggikan derajat seseorang yg teraniaya. Begitu juga niscaya yg dilangit akan mencintai mu.

Selalu belajar, ada baik nya kita selalu mengikuti informasi dan perkembangan.

Tegap, sigap, dan siap. Posisi / Postur tubuh dalam berkomunikasi dengan orang lain itu akan mengungkapkan siapa diri kita

Miliki rencana dan target, strategi (persiapan) yang matang dan semangat yang tak pernah pudar.
Selalu tersenyum, Ingatlah senyum adalah amal ibadah.

Senang berinteraksi, bekerja sama dengan orang lain.

Terimalah nasib apa ada nya, tetaplah tenang, dan tabah, ingatlah bahwa "badai pasti berlalu"  & "roda tu terus berputar" jangan suka mengeluh, mencaci-maki nasib, jangan sampai menganggap bahwa Allah itu tidak adil.


                                                           ***



Tidak ada komentar:

Posting Komentar